FAST Telkom Group Salurkan Bantuan Senilai Rp371 Juta

BANDUNG, 17 Mei 2020 Telkom University – Forum Alumni Universitas Telkom (FAST) chapter Telkom Group menyalurkan bantuan senilai Rp371 juta di bulan ramadan penuh berkah ini. Bantuan tersebut di antaranya disalurkan kepada pihak kampus Telkom University untuk pembangunan masjid kampus Syamsul Ulum, paket bantuan untuk anak yatim dan santri, serta bantuan sembako bagi masyarakat sekitar kampus yang terdampak Covid-19.

Ketua FAST Chapter Telkom Group, Afriwandi, ramadan tahun ini sedikit berbeda dibandingkan  tahun-tahun sebelumnya. Hikmah bulan suci ramadan mengajarkan untuk merasakan betapa susahnya saudara yang menahan haus dan lapar. Di bulan penuh ampunan ini juga dianjurkan untuk bersedekah terlebih ketika pandemi yang memberi dampak kepada banyak orang.

“Pada kesempatan ini bantuan disalurkan sebanyak 540 paket bantuan senilai Rp135 juta kepada anak yatim, 640 paket sembako senilai Rp96 juta untuk petugas kebersihan, security driver, dan masyarakat di sekitar kampus, dan bantuan Rp140 juta untuk pembangunan masjid Syamsul Ulum. Total bantuan senilai Rp371 juta,” terang Wandi saat penyerahan bantuan dalam FAST Ramadan Sharing edisi #24, Minggu (17/5/2020).

Sudah selayaknya, lanjut dia, para alumni Telkom University berkontribusi kepada kampus serta bersama-sama membangun Indonesia. Dia pun berharap kontribusinya itu memberikan hasil optimal sebagai wujud pengamalan tri dharma perguruan tinggi yakni pengabdian pada masyarakat.

“Terima kasih kepada Tel-U yang turut membantu menyukseskan kegiatan ini. Dan kepada semua pihak membantu. Terima kasih kepada alumni yang telah berpartisipasi maupun hadir dalam kegiatan ini. Semoga agenda ini dapat terus berkelanjutan, dicatat sebagai amal kebaikan, dan menjadi pembuka pintu surga,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Dewan Pembina FAST Chapter Telkom Group, Edi Witjara mengaku bersyukur kegiatan silaturahmi di bulan ramadan terutama pemberian bantuan masih terus berlanjut. Harapannya ke depan ada pertumbuhan nilainya. Terlebih, katanya, seiring waktu masing masing alumni telah mencapai pertumbuhan karir luar biasa.

“Alhamdulillah alumni seiring itu mendapatkan amanah lebih baik dan terus lebih baik. Mari kita syukuri agar nikmat itu terus bertambah.” Ucapnya.

Direktur Human Capital Management Telkom itupun mengajak para alumni Telkom University untuk solid agar karir maupun rejekinya bertambah dan bertumbuh. Apalagi di Ramadhan bulan penuh cinta, semoga dilipatgandakan.

“Yang tidak kalah penting adalah jangan bergerak masing-masing. Soliditas perlu,” timpalnya.

Sementara itu, Rektor Telkom University, Prof. Adiwijaya, mengatakan bahwa sebuah berkah bagi pihaknya karena memiliki alumni yang tidak hanya memiliki prestasi dunia tinggi melainkan juga memiliki kepedulian tinggi. Kepedulian itu dibuktikan salah satunya dengan menginfakkan sebagian hartanya.

“Semoga mendapatkan balasan terbaik, berkah umur, berkah harta, berkah keluarga. Semoga memberikan keberkahan tidak hanya bagi Tel-U, para penerima bantuan lainnya juga kepada bangsa,” ujarnya.

Menurutnya, amalan tidak hanya dilihat dari apa yang dilakukan melainkan juga ketika hal itu konsisten dilakukan. Kegiatan seperti ini sudah ketiga kalinya dilakukan FAST Chapter Telkom Group. Sejauh ini pembangunan masjid Syamsul Ulum belum dimulai namun niat selalu ada. Bantuan yang kami terima akan menjadi stimulus. “Sungguh luar biasa, bantuan seperti ini selalu mengingatkan untuk berkontribusi dalam mewujudkan pembangunan masjid. Sekarang sudah terkumpul lebih dari Rp1 Milyar, insya alloh terus bertambah. Semoga bantuan yang kami terima jadi tambahan timbangan kebaikan di akhirat. Terima kasih semoga silaturahmi tetap terjalin,” tuturnya.

Dimas Putra

Dimas Putra

Leave a Comment

Your email address will not be published.

Artikel Terkait